Dalam rangka menyambut hari Sumpah Pemuda, Pemerintah Kabupaten Wonosobo mempersembahkan *LOMBA KRENOVA (KREATIVITAS DAN INOVASI MASYARAKAT) KABUPATEN WONOSOBO TAHUN 2017.* Lomba ini diperuntukkan kepada semua masyarakat Wonosobo yang memiliki inovasi dan kreativitas yang aplikatif di bidang teknologi terapan. Aspek-aspek yang terkait antara lain :
- Agribisnis atau Pertanian dan Pangan
- Energi
- Kesehatan, Obat-obatan dan Kosmetika
- Rekayasa dan Manufaktur
- Pendidikan
- Kehutanan dan Lingkungan Hidup
- Kelautan dan Perikanan
SYARAT
- Laki-laki atau Perempuan Warga Kabupaten Wonosobo
- Individu atau Kelompok
TATA CARA PENGUMPULAN
Temuan disampaikan dalam proposal/diskripsi atau profil temuan (Produk) dan ditujukan kepada Bupati Wonosobo u.p. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Wonosobo, Jalan P. Diponegoro No. 8 Wonosobo, dengan cara :
1. Mengisi Formulir Pendaftaran di bagian bawah postingan ini
2. Membawa Bukti Produk (Produk atau Foto atau Gambar atau Video dll)
3. Surat pernyataan keaslian ( dilampirkan proposal atau diskripsi atau Profil)
Proposal atau diskripsi atau profil temuan ditulis maksimal 15 halaman, dilampiri gambar sesuai kebutuhan dengan sistematika penulisan :
1. Judul Temuan
2. Latar Belakang
3. Tujuan
4. Manfaat
5. Spesifkasi Teknik
6. Keunggulan
7. Penerapan Pada Masyarakat (sudah digunakan atau
dimanfaatkan dalam masyarakat atau belum)
8. Prospek pengembangan
9. Lampiran (Gambar atau Foto, dan Surat Pernyataan Keaslian Temuan)
Proposal dapat disampaikan via email ke Panitia, bentuk hardcopy diserahkan langsung ke kantor Bappeda Jl. P. Diponegoro 8 Wonosobo, untuk softcopy bisa dikirm ke email panitia PALING LAMBAT 11 OKTOBER 2017.
Penilaian Lomba dilaksanakan tanggal 17-18 Oktober 2017
Pameran Lomba dilaksanakan tanggal 21-22 Oktober 2017
Keterangan atau informasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia penyelenggara dalam hal ini *BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KABUPATEN WONOSOBO,* alamat jalan P. Diponegoro no 8. Kontak Person : Tri (085870355181, email : jannatri@gmail.com),
Hendrik (085743948390, email : hendrik.wibowo.k@gmail.com) atau
pantau juga informasi di sosial media Bappeda
Instagram @bappedawonosobo
Twitter @bappedawonosobo
Sumber :
Sumber :
Link Web: BAPEDA Klik Dibawah ini