Belajar merupakan inti dari kegiatan pendidikan. Proses Pendidikan itu identik dengan proses belajar.(Owen Watts)
Penyambutan dari SMKN 3 Denpasar bali
Studi banding pada hakikatnya sebuah proses pengakuan tentang kelebihan orang atau pihak lain, dan menjadikan kelebihan itu sebagai bahan pembelajaran..Hasil pembelajaran ini dimaksudkan untuk dapat diterapkan di daerah sendiri. Jadi studi banding sebenarkan mempunyai makna sebagai berikut. Pertama sebagai pengakuan terhadap kemungkinan adanya kelemahan dan kekurangan diri. Kedua, mengakui dan mengapresiai kelebihan dan kebaikan orang atau pihak lain. Ketiga, adanya keinginan yang kuat untuk memperhaiki kelemahan dan kekurangan itu, untuk menjadi lebih baik dari hari kemarin.Walhasil, studi banding mempunyai makna yang sangat mulia, yakni adanya niat untuk meningkatkan kinerja.
Penyerahan Cinderamata oleh Kepala Sekolah
Dalam praktik, niat mulia ini seringkali melenceng. Misalnya ada kegiatan studi banding yang dimanfaatkan untuk hanya sekedar jalan-jalan. Bahkan ada konotasi kuat bahwa kegiatan itu hanya digunakan untuk mengabiskan anggaran. Studi banding ke Singapura, ke Eropah, ke Amerika Serikat, atau ke tempat lain telah dilaksanakan dan telah mengha-biskan begitu banyak uang rakyat. Seharusnya, hasil kegiatan itu tidak hanya dilaporkan kepada penyandang dananya, tetapi akuntabilitasnya harus dilaporkan kepada rakyat atau masyarakat, sebagai pemilik sebenarnya anggaran yang digunakan untuk studi banding itu. Rupanya di negeri ini telah banyak terjadi cara-cara yang ternyata melenceng dari rencana dan tujuan yang mulia itu.
Foto Bersama Dengan kepala Sekolah SMKN 3 Denpasar Bali
Kegiatan studi banding sesungguhnya memiliki makna dan tujuan yang sangat positif. Upaya perumusan kebijakan, evaluasi kebijakan, dan penyempurnaan kebijakan perlu dilakukan dengan menggunakan hasil studi banding ke daerah yang memiliki nilai-nilai positif yang dapat diadopsi. Hasil studi banding, bagaimana pun juga hasilnya, harus dapat menjadi bahan pembelajaran, untuk peningkatan kinerja atau untuk penyempurnaan proses dan hasil kegiatan yang dewasa ini telah kita capai. Apa kelebihan dari Sekolah yang dikunjungi dalam penyelenggaraan pendidikannya? Hasil studi banding tentang penyelenggaraan pendidikan di SMKN 3 Denpasar, seyogyanya dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja Dewan Pendi-dikan yang akan melaksanakan studi banding di Pulau Dewata tersebut. Untuk akuntabilitas kegiatan studi banding tersebut, laporkan hasil studi banding tersebut kepada penyandang dana, kepada pihak yang terkait, Selamat melaksanakan program studi banding. Acara jalan-jalan dengan studi banding haruslah seimbang dengan hasil studi banding yang diperoleh. Mudah-mudahan.
Meninjau Ruang Praktik Tata Busana